Jumat 17 Maret 2023 Dosen Keperawatan Fakultas Kedokteran UNTAN melakukan kegiatan pengabdian Kepada Masyarakat dengan tema Edukasi Pencegahan bullying pada anak sekolah Dasar. Kegiatan ini diketuai Oleh Ns, Mita M.Kep bersam Tim Ns R.A. Gabby N.R., S.Kep.,M.Kep, Ns. Ikbal Fradianto,S.Kep.,M.Kep dan Ns. Ervina Lili Neri, S.Kep.,M.Kep, dan melibatkan mahasiswa yaitu, Wirdani Nurhidayati, syifa Azzahra dan Melanius.
Bullying merupakan masalah yang umunya terjadi pada anak-anak dan remaja dengan kejadian yang bervariasi di berbagai negara. Perilaku kekerasan seperti bullying sedang menjadi perbincangan hangat setiap kalangan di Indonesia. Dunia Pendidikan menjadi sorotan karena banyak terjadi penindasan di lingkungan sekolah yang dilakukan guru kepada siswa ataupun oleh siswa kepada siswa lain. 50% dari 25 siswa pernah mengalami bullying secara fisik, dan lebih dari 50% pernah mengalami tindakan bullying nonfisik. Tindakan bullying ini harus dicegah karena dapat berdampak negative untuk jangka pendek maupun jangka panjang.
Kegiatan ini disambut hangat oleh kepala sekolah SDN 12 Entikong ibu Halija Spd. beliau menyatakan sangat senang ada edukasi yang diberikan kepada siswa-siswinya. Kegiatan edukasi yang diikuti 24 peserta berlangsung di ruang kelas SDN 12 entikong, sebelum kegiatan peserta diminta mengisi pretest, selama kegiatan peserta sangat antusias, sesekali menunjuk temannya yang suka mengejek teman yang lain. setelah diberikan edukasi peserta kembali diminta untuk mengisi kuesioner postest. sebelum menutup kegiatan peserta diberikan bingkisan dan poster terkait pencegahan bullying.